Menu

SELAMAT DATANG DI BLOG ANDIKA SAPUTRA

Senin, 23 Mei 2016

Tujuan dan Manfaat SIM

Tujuan SIM
     
Berikut ini tujuan dari sistem informasi manajemen.
  1. Menyediakan suatu informasi untuk pengambilan suatu keputusan.
  2. Menyediakan suatu informasi yang dipergunakan didalam suatu perencanaan, pengendalian, pengevaluasian dan juga perbaikan berkelanjutan.
  3. Menyediakan suatu informasi yang dipergunakan di dalam suatu perhitungan harga pokok produk, jasa dan tujuan lainnya yang diinginkan oleh manajemen.
Dari Ketiga tujuan tersebut menunjukkan bahwa manajer dana pengguna lainnya, perlu memiliki akses menuju informasi akuntansi manajemen dan juga mengetahui bagaimana cara untuk dapat menggunakannya. Informasi akuntansi manajemen tersebut bisa membantu mereka dalam mengidentifikasi suatu masalah, menyelesaikan suatu masalah dan mengevaluasi kinerja yang telah dilakukan.

Manfaat SIM

Ada beberapa manfaat sistem informasi manajemen. Antara lain sebagai berikut.
  1. Menjamin tersedianya kualitas dan keterampilan dalam memanfaatkan sistem informasi secara kritis.
  2. Meningkatkan aksesbilitas data yang ada secara akurat dan tepat waktu bagi para pemakai, tanpa mengharuskan adanya perantara sistem informasi.
  3. Mengidentifikasi kebutuhan-kebutuhan akan keterampilan pendukung sistem informasi.
  4. Mengembangkan proses perencanaan yang efektif.